PENGARUH UKURAN PERUSAHAAN, PERTUMBUHAN PENJUALAN, LIKUIDITAS DAN PROFITABILITAS TERHADAP STRUKTUR MODAL PADA PERUSAHAAN MANUFAKTUR YANG TERDAFTAR DI BEI

Authors

  • Tarwiyah Universitas IBBi Medan

Keywords:

Ukuran Perusahaan, Pertumbuhan Penjualan, Likuiditas, Profitabilitas, Struktur Modal

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menguji pengaruh ukuran perusahaan, pertumbuhan penjualan, likuiditas dan profitabilitas terhadap struktur modal pada perusahaan manufaktur yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia secara simultan dan parsial. Populasi dalam penelitian ini adalah perusahaan manufaktur sektor industri dasar dan kimia (periode 2011-2013) sebanyak 61 perusahaan dan sampel akhir yang diambil berjumlah 25 perusahaan dengan jumlah data sebanyak 75 observasi. Data yang digunakan adalah data sekunder yang diperoleh dengan mengakses situs resmi Bursa Efek Indonesia di www.idx.co.id. Teknik pengambilan sampel menggunakan teknik Purposive Sampling. Metode analisis yang digunakan adalah analisis regresi berganda. Hasil pengujian menunjukkan bahwa secara simultan ukuran perusahaan, pertumbuhan penjualan, likuiditas (current ratio) dan profitabilitas (return on asset) berpengaruh terhadap struktur modal (DER), hal ini dapat dilihat dari nilai signifikansi F sebesar 0,000 lebih kecil dari 0,05. Secara parsial, ukuran perusahaan, pertumbuhan penjualan dan likuiditas (current ratio) tidak berpengaruh terhadap struktur modal (DER), hal ini dapat dilihat dari nilai signifikansi t dari masing-masing variabel sebesar 0,499, 0,434 dan 0,090 yang berarti lebih besar dari 0,05. Sedangkan profitabilitas (return on asset) berpengaruh terhadap struktur modal (DER), hal ini dapat dilihat dari nilai signifikansi t sebesar 0,000 lebih kecil dari 0,05. Kesimpulan dalam penelitian ini adalah bahwa secara simultan ukuran perusahaan, pertumbuhan penjualan, likuiditas (current ratio) dan profitabilitas (return on asset) berpengaruh terhadap struktur modal (DER). Dan secara parsial ukuran perusahaan, pertumbuhan penjualan dan likuiditas (current ratio) tidak berpengaruh terhadap struktur modal (DER). Sedangkan profitabilitas (return on asset) berpengaruh terhadap struktur modal (DER).

Downloads

Published

2021-05-21

Issue

Section

TEMPLATE JURNAL LITERASI